Selasa, 13 Oktober 2009

mesin drag

HI VELOCITY PORTING YAMAHA VIXION – JUPITER MX

* 1 Juni 2009 – 07:56
* Ditulis dalam MESIN DAN BALAP
* Bertanda bore up 165cc, harga, hi-velocity porting, kohar, korek harian, modifikasi mesin, mototune, murah, paket, polished, Porting, rat motorsport, yamaha jupiter mx, yamaha vixion
* Komentar (30)

Hi Velocity Porting
Porting Tambal Hi- Velocity Porting

Alhamdulillah… Datang juga kesempatan bagi kita untuk menambah ilmu. Ketika seorang sahabat merekomendasikan kepada temannya tentang bengel kami, ternyata dia tertarik untuk melakukan port-polished pada mesin motornya. Namun, kali ini tidak seperti porting Graham Bell, atau kebanyakan porting pada umumnya. Desain lubang pemasukan bahan-bakar kali ini diolah menganut paham Motoman tentang hi-velocity porting, karena kebetulan lubang porting motor kawan kita ini mirip dan memungkinkan untuk diaplikasi.

Yamaha Vixion adalah motorsport Injeksi pertama di Indonesia, dan bisa dibilang ini adalah motor paling kereeeennn yang pernah ada :) Konfigurasi empat klep untuk melayani satu silinder dan posisi busi centered adalah desain mesin dengan efisiensi volumetris ideal. Beettzzz.. kita kebet lagi kitab Hi-Velocity Porting ala MotoTune USA, nah to… mirip. Satu lubang porting melayani dua buah klep, Mangstab! Sebenernya dulu pernah kita paksakan dipraktekin pada Jupiter Z, kita sih melakukannya nothing to loose alias coba-coba aja, eh ternyata atas ijin Allah SWT bisa nembus 19 DK padahal portingnya kita persempit, heran juga sih.

PORTING KASAR + TAMBAL ARALDITE
PORTING KASAR + TAMBAL ARALDITE

Ok, kembali ke modifikasi mesin ringan untuk motor Yamaha Vixion kawan kita satu ini. Kita bongkar habis mesin vixion ini, kita pereteli satu-persatu komponennya, radiator dan sistem injeksi kita simpan. Kita buka cylinder headnya… Waladahlah… Kok portingnya masuk berjelaga hitam, wah kompresinya bocor ini, klep inlet sudah tidak optimal dalam menyekat kompresi. Hmmm… Piston juga sudah berkerak seperti satu abad tidak pernah dibongkar ni mesin. Wkwkwkwkwk :)

Porting baru... BLACK PORTING hehehehe
Porting baru… BLACK PORTING hehehehe

Cylinder Head Black Series Hekekekkeke :p
Cylinder Head Black Series Hekekekkeke :p

Baiklah, kita kuras tangki yuk… :) Permisi mas kita minta bensinnya ya buat bersihin mesin.. Gpp kan :p Weh,, ternyata pertamax isine… ra popo tambah resik mengko.. Walah baru diambil sebotol kok tumpes… heheheh. Sorry ya mas, bensin sampean ini termasuk kehilangan di bengkel, begitu juga tarikan lemot, top speed kurang, biarlah jadi kehilangan di bengkel juga, sehingga ketika keluar bengkel motor jadi maknyuss..

RAT MOTORSPORT SPECIALISATION IN CYLINDER HEAD PORTING
RAT MOTORSPORT CYLINDER HEAD PORTING

Kemudian kita lakukan inspeksi menyeluruh, dan melakukan basic ported-polished head. Kita bentuk diameter porting luar dan disamping bushing klep sesuai velocity di 9.000 RPM. Sekat pemisah kita tipiskan seperti kampak. Di tengah area porting kita bentuk ulang sehingga tidak lagi membulat melainkan ouval. Setelah itu finishing kita kasarin dengan grit alias kertas ampelas kasar. Seettt… lhoalah, lem nya yang buat nambal porting mana!? Glodhag.. lupa belum beli ternyata. Cklek nyalain laptop buat ngecek merk lemnya aku lupa. Walahdalah lem epoxy merk JB WELD yang dipakai oleh motoman harganya ratusan ribu bok.. belum lama pengiriman ke Indonesia, halah-halah… Jadi ga cocok ama prinsip kita dong, modifikasi murah meriah kencang :) Akhirnya, timbangane kesuwen kita starter Vespa perjuangan ku tersayang bruuummm… zuuunngg… gas polll…!! Setelah muter-muter akhirnya nemu juga lem epoxy yang lumayan bisa dipakai buat nambal porting, merknya Araldite, meski bukan sponsor tetep kita sebutin merk-nya supaya kalian bisa beli juga kalo mau ketularan gila coba-coba bikin hi-velocity porting :)

Kembali ke masa kanak-kanak
Kembali ke masa kanak-kanak

Kita komposisikan araldite sebagai penambal ruang porting dengan perbandingan epoxy 1 : 1 terhadap resin. Sebelumnya area seating klep kita lindungi dengan Malam, mainan anak-anak jaman TK itu lo… mosok ga ngerti rek. Kita ketawa melihat tingkah kita sendiri, Ya Allah, dulu waktu kecil pengennya cepet dewasa, sekarang udah tua malah mainan malam kayak anak-anak… Katrok katrok.. Wkwkwkw…

Proses selanjutnya lalu kita tuangkan epoxy ke dalam area porting. Surrr… Surr… Surr… Kita ratakan. Bentuk yang tebal sekalian guys, kan nanti masih diporting lagi. Karena menurut motoman ideal tinggi tambalan adalah 25 – 30 % dari tinggi porting sebelum bos klep. Ribet ya prosesnya.. Heehehe… gpp asyik aja. Akhirnya kita nyalakan dulu sebatang rokok, 2 batang, 3 batang… kok lem nya belum kering-kering?! Halah… Ditinggal tidur aja dulu besok baru diporting.

Lem araldite tumpah ruah
Lem araldite tumpah ruah

Tak liat-liat fotoku kok gak kayak web nya Motoman ya, wkwkwkw… Ah gpp, mungkin dia nyewa foto studio dan pakai kamera SLR yang canggih ini, lha sedangkan ini kamera Hp Samsung katrok seadanya, kalo beli yang mahal takutnya tar kebanting-banting, kesiram bensin, sayang kan… Wkkwkwkw..

Lanjut, sebenarnya ada banyak cara untuk melakukan korek harian motor MX ataupun Vixion. Salah satu kunci penentu juga adalah Bore Up. Yap, Yamaha Vixion dan Jupiter MX yang kita bore Up hingga 165 cc pun tetap menganut Hi-Velocity porting. Kemudian apakah relevan dengan kapasitas yang sudah membengkak, porting justru dikecilkan? Kita tidak bisa menjawab dengan teori kali ini, namun menurut pengalaman bahkan bore up yang lebih dari 50 % dan lubang porting kita persempit memiliki putaran atas yang lebih garang. Don’t know why…

PAKET BORE UP YAMAHA VIXION / JUPITER MX 165 CC TINGGAL LEEBBB
PAKET BORE UP YAMAHA VIXION / JUPITER MX 165 CC TINGGAL LEEBBB

Dikombinasi dengan camshaft racing juga bisa, tapi jangan lupa coakan klep agak diperdalam untuk mencegah klep berciuman mesra dengan piston. Akibatnya bisa mrotoli dewe-dewe mesinnya tar hehehe..

Piston Vixion Custom
Piston Vixion Custom

Kukuurruuyuukkk… Dongeng sudah berganti hari, maka hari ini kita melakukan head porting. Bongkar dus bor tuner FOREDOM USA nih buat nge tune. Btw, kok dongeng kali ini kita banyak menyebut USA.. USA.. terus ya. Wah nanti kalian mengira kita NeoLiberalisme, Hehhehehe… Tidak kita adalah orang SBY yang demokratis dan berbudi :p halah kampanye.

Zuuunngggg… bor tuner menyala kencang, dengan lembut kita sapu permukaan tambalan porting sehingga terukur kenaikan lantai porting 30 % dari standardnya, dibentuk landai pada bibir porting, dan menukik tajam ke lubang klep mengisyaratkan udara akan mengalir deras ke dalam silinder.

R.A.T Motorsport HEAD WORK
R.A.T Motorsport HEAD WORK

R.A.T motorsport Exhaust Porting
R.A.T motorsport Exhaust Porting

R.A.T motorsport Hi-Velocity Porting
R.A.T motorsport Hi-Velocity Porting

Well, akhirnya purna juga tugas kita. Sekarang waktunya merakit motor. Sudah dikejar garis mati nih, kalo ga dibayar nanti bisa gawat hehehehehe… Dan disini kita berbagi untuk kalian semua. Selamat menikmati.

Tetap Sehat, Tetap Semangat! Biar bisa modifikasi mesin tiap hari.

RED DEVIL VIXION
RED DEVIL VIXION

YAMAHA VIXION IN ACTION
YAMAHA VIXION IN ACTION

R.A.T MOTORSPORT

Rumah Untuk Semua Rider

PORT POLISHED::BORE UP::STROKE UP::TUNING::CAMSHAFT GRINDING

PERFORMANCE TUNING — STREET :: RACING :: DRAG –

Please visit our garage @ Desa Tropodo Indah Blok N no.26-28, Waru / Sidoarjo

Contact us : 085645577007
Efisiensi Volumetrik

* 27 Maret 2009 – 18:49
* Ditulis dalam MESIN DAN BALAP
* Bertanda efisiensi, korek mesin, meningkatkan, modifikasi mesin, Porting, power, volumetrik
* Komentar (2)

Meningkatkan volumetric efficiency= Meningkatkan Engine Performance
Efisiensi volumetrik dapat ditingkatkan dengan beberapa cara mudah :

* Menjaga suhu jalur pemasukan (intake) tetap dingin dengan mengarahkan jauh dari kompartemen mesin. Dengan menjaga suhu bahan-bakar, kita tettap dapat menjaga campuran udara/bahan-bakar lebih dingin. Semakin dingin campuran ini, maka semakin tinggi efisiensi volumetriknya. Because, a cool mixture is denser or more tightly packed. Tau artinya? Molekul udara dengan bahan bakar dapat lebih padat muatan atomnya (ikatannya lebih rapat = lebih gemuk) dibandingkan dengan suhu panas. Memodifikasi inlet port, merubah jalur pemasukan sehingga memudahkan campuran lebih mudah lewat akan meningkatkan volumetric efficiency pula. Membentuk ulang jalur porting dengan belokan yang lembut, merubah bentuk tulip klep, memoles dinding porting atau cara-cara lain yang dihalalkan :)
* Merubah timing bukaan klep ataupun menambah seberapa jauh klep membuka dipastikan akan meningkatkan efisiensi volumetrik. Rubahan pada noken as sehingga menjadikan klep intake mampu membuka lebih lama dan mengangkat klep lebih tinggi akan membuat kemungkinan pemasukan campuran udara/bahan-bakar lebih optimal.


Efisiensi Mekanikal : Kemampuan motor untuk berlari pasti lebih rendah dari potensi lari yang diukur dari tenaga mesin. Hal ini disebabkan karena :

* Kehilangan akibat gesekan oleh banyaknya komponen bergerak dalam mesin. Piston bergesek dengan liner, bearing2 saling bergesekan, noken as bergesekan dengan rocker arm, rantai timing bergesekan dengan lidah tensioner dan gigi timing, kampas kopling bergesekan dengan plat kopling, gigi transmisi primer bergesekan dengan transmisi sekunder. Cape deh nyebutin part mesin esek-esek, lho!?

Thermal Efficiency adalah hububgab antara energi panas yang disimpan dalam bahan bakar dengan indikasi tenaga kuda yang dihasilkan mesin. Hal ini menggambarkan jumlah potensial energi yang terkandung dalam bahan bakar sesungguhnya terpakai oleh mesin untuk memproduksi tenaga dan berapa jumlah energi yang hilang karena panas. Sejumlah besar energi dari bahan-bakar hilang akibat peningkatan suhu dan tidak terpakai dalam pembakaran. Panas berlebihan ini akan mengakibatkan overheating pada mesin dan cenderung meninmbulkan pembakaran dini (pre-iginition). Jurus sakti untuk menangkalnya : Gunakan perangkat pendingin mesin :) Ya iyalah… masa ya iya dong ! Exhaust system yang baik juga akan mampu mereduksi panas yang berlebihan dari mesin dan membuangnya ke udara. Dengan minimnya backpresure maka sistem pembuangan free flow sangat membantu pendinginan mesin, itu sebabnya penggantian knalpot akan terasa menambah tenaga mesin, karenan peningkatan efisiensi thermal mesin. Tapi kenapa kok terus terasa boros? Ya iyalah orang kamu keenakan nge-gas pol terus hehehe…

R.A.T Motorsport

House Of Performance

Visit our garage @ Desa Tropodo Indah blok n no 26-28

Waru / Sidoarjo

085645577007
thermal efficiency
R.A.T is Yours

* 1 Februari 2009 – 19:51
* Ditulis dalam MESIN DAN BALAP
* Bertanda bengkel, bubut, cdi programable, colter, drag, drag bike, drag race, MESIN DAN BALAP, modifikasi mesin, motor, papas, PnP, rat, reamer, tune up
* Komentar (2)

RAT MOTORSPORT .: House OF Performance:.

RAT motorsport adalah kombinasi pembalap dengan mekanik balap mobilnya (drag race) yang kemudian menemukan tantangan baru di dalam sepeda motor sehingga menggaet mekanik balap motor (drag bike) untuk bersama mendirikan bengkel. Tantangan Balap motor ternyata melebihi apa yang didapat pada balap mobil. Kemudian dengan tekad tersebut, kami berkomitmen untuk lebih mendalami engineering tentang dunia sepeda motor dan mencoba berpartisipasi secara aktiv pada event resmi mulai pertengahan tahun 2008.

Hidup kami Berawal dari garasi rumah di Tropodo Indah N/27 Waru-Sidoarjo, kami telah memenangkan berbagai kejuaraan daerah maupun tingkat nasional untuk berbagai kategori di event drag race. Dengan optimisme yang sama kami berharap dapat mengulang keberhasilan yang jauh lebih baik. Tentu bukan jalan yang mudah, namun dengan rekruitmen para mekanik handal berpengalaman dalam menangani mesin multi silinder mobil, dibantu dengan teknisi ahli korek mesin motor didikan Gandos Tepepa melalui kelas modifikasi HMTC Jakarta, kami mentransformasikan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk mencapai kesempurnaan tuning.

Namun tidak hanya komitmen kami di dunia balap, upaya kami juga ingin memuaskan para customer bengkel RAT motorsport. Kami ingin menjadikan pelanggan layaknya saudara sehingga kami memberikan pelayanan yang di dapat dari hati. Meskipun kami tidak memiliki tempat yang memadahi namun tekad kami untuk memberi pelayanan yang terbaik telah kami upayakan dengan mendatangkan alat SCAN i-Max produksi Bintang Racing Team, Alat bubut Noken AS dari Pusaka Racing Jogjakarta, Busi transparan Colortune dari Inggris, dan beberapa alat lagi yang menunggu untuk kami pesan. Kesemua itu adalah teknologi yang kami persiapkan untuk membantu mengoptimalkan setting mesin motor anda.

Terus mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi serta melayani dengan hati dan kejujuran adalah tekad kami kepada anda.

Best Regards,
d.swega

RAT motorsport :: Tropodo Indah Blok N no.27

phone : 031-77518483 / 085645577007

0 komentar:


Free Blogspot Templates by Isnaini Dot Com and Porsche Cars. Powered by Blogger